Bappenas Luncurkan Logo Baru, Sambut RPJPN 2025-2045
Berita Utama - Senin, 08 Mei 2023
Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa meluncurkan logo baru Kementerian PPN/Bappenas dalam Afternoon Coffee di Gedung Bappenas Menteng, Senin (8/5). “Dengan logo baru ini, semangat kita baru, semangat yang prima, yang benar-benar bisa menghadirkan sebuah perencanaan pembangunan yang terbaik buat negara dan bangsa, menjadi yang terbaik,” tegas Menteri Suharso. Logo yang melambangkan prinsip integritas, visioner, dan unggul tersebut merupakan hasil Sayembara Logo Kementerian PPN/Bappenas yang dilaksanakan pada 1 Desember 2022-2 Mei 2023 dan berhasil menjaring 1.329 karya.
Secara simbolis, Menteri Suharso menyerahkan hadiah kepada Juara I Heri Cahyono, Juara III Yosia Bagaskara, dan Juara III Budiman Perdiansyah. Pemilihan logo melibatkan juri internal dan eksternal, yakni Guru Besar/Profesor dalam Bidang Seni Rupa dan Desain Universitas Trisakti Prof. Dr. Wegig Murwonugroho, Ketua Komite Tetap Ekonomi Kreatif dan Digital KADIN Indonesia Ricky Joseph Pesik, Perencana Ahli Utama Kementerian PPN/Bappenas Salusra Widya, Direktur Perencanaan dan Pengembangan Proyek Infrastruktur Prioritas Nasional Kementerian PPN/Bappenas Sumedi Andono Mulyo, serta Koordinator Humas dan Informasi Publik Kementerian PPN/Bappenas David Tinambunan.
Peluncuran logo baru tersebut sekaligus menjadi momen menyambut penyusunan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional (RPJPN) 2025-2045 yang menjadi penentu langkah Kementerian PPN/Bappenas dalam merencanakan pembangunan melalui Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN), dan Rencana Kerja Pemerintah. “Bappenas sedang melakukan salah satu mandat penting Undang-Undang Sistem Perencanaan Pembangunan Nasional, menyiapkan berbagai dokumen perencanaan, baik jangka panjang, menengah, dan tahunan. Tentu dalam menyiapkan dokumen ini, perlu soliditas dan kerja sama seluruh jajaran Bappenas,” urai Sekretaris Kementerian PPN/Sekretaris Utama Bappenas Taufik Hanafi.
RPJPN 2025-2045 akan menjadi landasan untuk perubahan regulasi, kebijakan, peraturan perundangan, dan penyusunan RPJMN. “Kita sedang menyusun sesuatu yang menurut saya sebuah sejarah dan mudah-mudahan itu menghasilkan sebuah panduan yang benar-benar menjadi pedoman bagi seluruh anak bangsa, stakeholders agar terjadi konvergensi, koheren dari semua langkah-langkah perencanaan pembangunan di seluruh titik muka bumi di tanah air,” imbuh Menteri Suharso