Menteri Sofyan: Tahun Depan, Pembangunan Akan Berasas Manfaat
Berita Utama - Selasa, 15 Desember 2015
Menteri PPN/ Kepala Bappenas Sofyan Djalil hadir sebagai narasumber dalam Rapat Kerja Nasional Kejaksaan RI 2015 di Badan Diklat Kejaksaan RI, Pasar Minggu, Jakarta Selatan, Selasa, 15 Desember 2015.
Dalam acara ini, Menteri Sofyan menegaskan bahwa mulai tahun depan, pemerintah akan menerapkan pendekatan baru dalam pembangunan nasional, yakni berasaskan manfaat. “Jadi sebelum melaksanakan proyek-proyek ini, harus diketahui dulu manfaatnya apa,” ujarnya.
Untuk mengoptimalkan pendekatan pembangunan ini, Menteri Sofyan menyebut dibutuhkan aparatur negara yang kreatif, responsif dan berdaya guna. “Selama ini aparatur kita terjebak pada prosedur dan terlalu banyak aturan,” ujarnya. Hal ini, ujarnya, menyebabkan aparatur negara banyak disibukkan oleh tindakan formalitas yang bisa jadi justru tidak banyak manfaatnya.
Di depan Kepala Kejaksaan Tinggi dari provinsi-provinsi di Indonesia yang menghadiri acara ini, Menteri Sofyan juga menegaskan bahwa kepastian hukum adalah satu hal yang sangat krusial dalam ekonomi pasar. Hanya saja, di Indonesia hal ini masih menjadi masalah tersendiri.
“Karena itu, reformasi sistem harus kita pikirkan secara serius,” ujarnya.